Daerah  

DPD Korps Alumni KNPI Purwakarta Berbagi Kasih di Bulan Ramadhan

PURWAKARTA | Eksistensi tak pernah mati bagi segenap mantan Pengurus KNPI Kabupaten Purwakarta, yang berhimpun dalam wadah DPD Korps Alumni (KORAL) KNPI Kabupaten Purwakarta. Untuk menunjukkan jiwa, semangat dan nilai nilai luhur pengabdian tanpa terhalang usia.

Di bulan Ramadhan 1445 H ini, secara inisiatif dengan menghimpun dana dari unsur unsur pengurusnya mampu melaksanakan bakti sosial. Melaksanakan buka bersama dan santunan untuk 32 orang anak yatim dan dhuafa, serta 11 orang anggota Komunitas Penggali Kubur (KPK). Yang kegiatannya dilaksanakan di Majlis Ta’lim Al-Magfirah RT. 44/05 Kelurahan Nagri Kaler, Kecamatan Purwakarta. Sabtu (6/4/2024)

Kegiatan tersebut tujuannya bukan sekedar bakti sosial saja, akan tetapi untuk lebih memotivasi generasi muda terutama yang ada di lingkungan KNPI itu sendiri. Agar memiliki jiwa sosial, dan mampu berorientasi di setiap momen penting. Termasuk di tengah bulan puasa, dengan menyisihkan sebagian hartanya untuk diberikan kepada orang orang yang butuh diberikan kasih.

Ketua DPD Koral KNPI Kabupaten Purwakarta Drs. H Idhar Persanta Kusumah, dalam hal ini mengucapkan terima kasih kepada Pemda Purwakarta yang telah memberikan bantuan sebanyak 100 box nasi dan 100 box snack untuk kegiatan tersebut.

Sementara Sekretaris DPD Koral KNPI Kabupaten Purwakarta Nanang Heryana menjelaskan, bahwa kegiatan buka bersama dan pemberian santunan seperti kegiatan di atas. Akan dilakukan lagi pada hari Senin tanggal 8 April 2024, bertempat di Sekretariat DPD KNPI Kabupaten Purwakarta, dengan sasaran para yatim piatu dan kaum dhuafa yang ada di sekitar Sekretariat DPD KNPI Kabupaten Purwakarta.

Dalam hal berbagi kasih itu bukan diukur nilai pemberiannya, namun kepekaan dan kepedulian sosial DPD Koral KNPI Kabupaten Purwakarta. Dengan keterbatasan kemampuan yang ada, mampu memberikan sesuatu yang penting di bulan penuh berkah ini.

Baca Juga  Syekh Baing Yusuf Disematkan Jadi Nama Jalan Pertigaan Terusan Ibrahim Singadilaga

Menurut Sekretaris DPD Koral Purwakarta kegiatan yang dilakukan itu selain bentuk eksistensi, juga merupakan niat luhur organisasi dalam memberikan sesuatu yang bermanfaat bagi sebagian masyarakat. Lebih jauhnya, memberikan sebagian rezeki kita seperti makanan saat berbuka puasa kepada orang lain merupakan salah satu perbuatan dari sedekah.

Oleh karena itu secara organisasi, DPD Koral KNPI Kabupaten Purwakarta berterima kasih kepada segenap unsur pengurus yang turut andil menyumbang atas terlaksananya kegiatan. Tidak lupa juga menghaturkan terima kasih terhadap Pemda Purwakarta, yang turut pula memberikan bantuannya.

“Semoga Allah SWT memberikan balasan yang setimpal, atas amal baik yang diberikan semua pihak. Aamiin”, tutup Nanang. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *